Cara Mengembalikan Akun Adsense yang Dibanned Permanent Oleh Google

Cara Mengembalikan Akun Adsense yang Dibanned Permanent Oleh Google

auqri - Cara mengembalikan akun adsense yang dibanned permanent oleh google. Banyak orang yang beranggapan bahwa akun yang telah diblokir atau dibanned tidak bisa berharap banyak untuk bisa diaktifkan kembali. Padahal kenyataannya bisa !

Apalagi kalau semisal ada saldo yang cukup banyak didalam dashboard google adsensenya, kalau tidak bisa diambil sampai pada waktunya kan sayang banget.

Contohnya saja seperti blog igniel.com, kita tahu bahwa sebelumnya blog milik Mba Rain ini adsensenya dibanned oleh google. Mungkin karena banyak orang iseng dan iri dengan template yang dimilikinya tidak dijual seperti pada template-templatenya yang lain. 

Cara Mengembalikan Akun Adsense yang Dibanned Permanent Oleh Google

Namun kalau kita lihat sekarang blognya sudah dipenuhi dengan iklan-iklan google adsense dan beberapa perubahan fitur baru yang ada di template milik Mba Rain.

Cara Mengembalikan Akun Adsense yang Dibanned 

Sepertinya pengajuan banding untuk pengaktifan akun adsense masih bisa dilakukan sampai saat ini. Dari blog igniel.com sudah terbukti sangat jelas bahwa akun adsensenya yang dibanned permanent oleh google masih bisa diaktifkan kembali. 

Baca juga : Cara Melacak dan Cek Status PIN Google Adsense 

Lalu bagaimana agar akun adsense yang dibanned secara permanent bisa diaktifkan kembali ? Setelah saya amati sejak blog Mba Rain dibanned sampai diaktifkan kembali, begini tips-tipsnya:

  • Tetap rajin posting setiap hari atau setiap minggu dengan konten yang tidak berbau negatif, tidak mengandung unsur sara, tidak merugikan orang lain, dan bisa memberikan manfaat ke orang banyak. 
  • Blogwalking ke website orang lain yang kualitas konten blognya rata-rata bagus dan selaras atau relevan dengan blog kamu.
  • Ganti atau perbaharui template blog kamu dengan layanan terbaru google saat ini, kalau kamu menggunakan template premium biasanya sudah ada rilisan terbaru dari sang pembuat dan tinggal meminta saja. Namun jika kamu menggunakan versi gratis silahkan download ulang jika tersedia versi terbarunya. 
  • Ajukan banding ke google adsense terkait akun yang dibanned. Pengajuan banding ini jangan dilakukan secara terburu-buru, sebaiknya perbaharui terlebih dulu kualitas konten kamu selama 2 minggu - 1 bulan kedepan. Jika memang dirasa sudah cukup baik barulah ajukan banding ke tim Google Adsense.
  • Jika akun adsense sudah diaktifkan kembali, buatlah konten yang berkualitas dan memberi banyak manfaat kepada pengunjung. Karena prioritas google kali ini adalah untung pengunjung, jika tidak memberikan manfaat maka kamu bisa saja disingkirkan dari pencarian google.  

Bagaimana, apakah kamu sudah mencoba dan mengajukan banding ke google adsense. Berhasil bukan, sebelum kamu mencobanya sendiri kamu tidak akan pernah tahu bahwa akun adsense yang dibanned permanent oleh google masih bisa diaktifkan kembali. 

Cara Mengajukan Banding ke Google Adsense

Berikut ada beberapa link source terkait kebijakan dan syarat ketentuan google adsense, sebelumnya baca yuk tips diterima google adsense dan mgid walaupun artikel dan traffik sedikit.

  1. Alasan akun google adsense ditutup, https://support.google.com/adsense/answer/2660562
  2. Kebijakan Program Google Adsense, https://support.google.com/adsense/answer/48182
  3. Akun adsense dinonaktifkan karena aktivitas tidak valid https://support.google.com/adsense/answer/57153
  4. Formulir banding adsense yang dibanned https://support.google.com/adsense/contact/appeal_form?hl=id&rd=2

Demikian cara mengembalikan akun adsense yang dibanned permanent oleh google, semoga bermanfaat. 

6 Comments

Tambahkan komentar Anda disini..

  1. Molly dulu sempet sih kena banned permanen adsense. Yg dilakukan tetep rajin nulis di blog yg sama. Setelah tiga tahun menunggu, ajuin ulang adsensenya. Insya Allah diterima lagi.

    ReplyDelete
  2. Bisa banding ya? Waktu itu ada temen yg bermasalah Google Adsnya dan dia udh hopeless duluan 😅

    ReplyDelete
  3. Sungguh seram orang-orang yang iri bikin ad sense blog di banned. Tulisan ini akan Saya save, amit-amit jangan sampai kejadian. Tapi tips soal selalu update dan rajin blogwalking akan terus dilakukan supaya ariefpokto.com juga fresh selalu

    ReplyDelete
  4. Beberapa waktu lalu ada rekan yg berkeluh kesah tentang hal ini, namun saya tidak bisa memberikan solusi karena tidak menjalankan adsense di blog saya. Dan ternyata di sini ada solusi dan langkah-langkah yg harus ditempuh bila terkena maalah itu. Terima kasih ya ..bisa nih kuteruskan ke rekan ku tsb ..

    ReplyDelete
  5. Wahh ternyata walau sudah dibanned permanen, akun AdSense masih bisa dikembalikan yaa. Kirain kalo sudah dibanned kita harus mengikhlaskannya. Tapi memang butuh usaha ekstra yaa

    ReplyDelete
  6. waduh, ada kemungkinan kena banned juga ternyata blog yaa.. tapi Alhamdulillah ada solusinya ^^ aku dulu pernah mau daftar adsense, tapi belum goal juga :))

    ReplyDelete

Post a Comment

Tambahkan komentar Anda disini..

Previous Post Next Post